Latihan Atthasilani Umum 2013 |
![]() |
Dalam rangka meningkatkan keyakinan terhadap Buddha Dhamma, Mahavihara Buddhamanggala – Balikpapan bekerjasama dengan Forum Ibu-ibu Buddhis (FIB) Bali mengadakan latihan atthasilani umum. Kegiatan tersebut bertempat di Mahavihara Buddhamanggala – Balikpapan yang berlangsung pada tanggal 2 – 14 Oktober 2013. Para peserta berasal dari Bali sebanyak 20 orang, 1 orang dari Surabaya, dan 1 orang dari Balikpapan. Acara awali dengan kedatangan para peserta yaitu tanggal 2 Oktober yang kemudian melakukan latihan penahbisan yang dibimbing oleh para atthasilani senior dari STAB Kertaraja Batu – Malang. Para peserta attahasilani ditahbisan pada tanggal 4 Oktober 2013 pada pukul 05.00 WITA oleh YM. Bhikkhu Subhapanno Mahathera & YM. Bhikkhu Nandaviro Kegiatan diisi dengan belajar tentang Ajaran Buddha Sasana yaitu teori dan praktik meditasi, upasaka-upasika sila, dhammaduta, sejarah STI, Pokok –pokok Dasar Agama Buddha, riwayat hidup Buddha Gotama, alam-alam kehidupan, wanita berkarakter buddhis, dan palivacana.
Dipenghujung kegiatan para peserta diajak tour city yaitu ke bukit bengkirai . Red. Ug |
Last Updated on Saturday, 30 November 2013 08:57 |